Cathy Doll Speed White CC Cream in Green Review
Halo semuanya~
Hari ini aku mau mereview Cathy Doll Speed White CC Cream yang shade 2 Green. Buat kalian yang belum tau apa itu CC cream, CC cream adalah kepanjangan dari color control cream yang dapat digunakan sebagai makeup base dan dapat mengkoreksi warna kulit yang kusam dan tidak rata. Karena itu coverage CC cream sangat light dan tidak dapat menutupi bintik hitam atau bekas jerawat sebaik BB cream atau foundation.
Packagingnya lucu banget!!! Motif leopard gitu tapi ada warna-warna pastelnya, terus tutupnya pink!
Cathy Doll Speed White CC Cream ini sudah di campur dengan air mineral, toner, pencerah, pelembab, foundation dan sunblock didalamnya. Mengandung vitamin C, Q10 dan kolagen untuk melembabkan kulit.
Speed white CC cream dapat kamu gunakan 24 bulan atau 2 tahun setelah dibuka.
Kalian pasti tau dong Cathy Doll brand asal Thailand ini terkenal banget sama produknya yang dapat mencerahkan kulit secara instant!
Nah, CC cream ini dapat membuat kulit kamu terlihat lebih cerah dan sehat, juga membuat warna kulit lebih merata.
Cathy Doll Speed White CC Cream mengandung SPF 50+ PA+++ untuk melindungi kulit dari sinar matahari nan ganas dan produk ini mengklaim dapat mengontrol sebum diwajah seharian up to 12 jam. Beneran tahan seharian? Baca terus ya..
Price / Harga: IDR 190,000 (at Kirei Skin Care)
Contents / Isi: 50gr | 1.7oz
Tekstur dari CC cream ini sangat ringan dan agak watery, mudah di blend dan gak berasa lengket dikulit.
Cathy Doll Speed White CC Cream shade Green ini membuat undertone kulit jadi cool dan menutupi redness atau kemerahan pada kulit wajah.
Kalau kulit wajahmu berjerawat dan rentan menjadi kemerahan kamu bisa coba pakai CC cream ini yang warna hijau.
![]() |
Left - without | Right - with Cathy doll CC cream green |
Setelah pakai CC cream ini kamu harus pakai BB cream atau foundation lagi jika ingin menutupi bekas jerawat, bintik hitam dan lain-lain, tapi kamu bisa pakai CC creamnya aja untuk daily kalau cuma mau membuat kulit terlihat lebih cerah dan warnanya terlihat lebih rata.
Apakah oil controlnya sampai 12 jam?
Sayangnya di aku nggak sampai 12 jam ya haha. Kulit aku kombinasi dan lumayan berminyak (bahkan sangat berminyak di T area dan bagian pipi yang pori-porinya besar). Di kulitku Cathy Doll Speed White CC Cream ini stay selama kira-kira 4 jam, setelah itu udah mulai keliatan berminyak deh mukanya. Tapi kulit aku emang gampang minyakan sih jadi some products yang orang pada bilang oil controlnya oke di aku biasa aja, gak tahan lama banget.
Selain warna green, Cathy Doll Speed White CC Cream ini juga ada warna 1 Light Beige.
Cathy doll juga ngeluarin CC cream khusus untuk badan lho! Satu warna gitu untuk mencerahkan kulit badan. Produk cathy doll yang pernah aku coba itu Cathy Doll L-Glutathione Magic Cream dan Cathy Doll Ready 2 White Milky Dress Cream Pack.
+ Cute packaging!
+ Mengandung SPF 50+ PA+++
+ Bisa menutupi kemerahan kulit dengan baik
+ Teksturnya ringan dan gak lengket
+ Sedikit udah cukup untuk seluruh wajah
+ Mencerahkan dan merawatkan warna kulit
- Oil controlnya tidak seperti yang mereka klaim (di box nya ada tulisan '12 hours guarantee oil control')
LINE : kimmykhoe
Apakah kamu pernah mencoba CC cream ini? Yuk comment dibawah ^_^
----------
Thanks for read~
See you on my next post <3
3 comments
packagingnya lucu tapi ngeselin ya wi.. abisnya bikin tulisan susah dibaca LOL XD
ReplyDeleteBener banget! bahkan tulisan CC nya aja barely seen haha
DeleteBagus banget review nya kak. Jangan lupa kunjungan balik yaa .arjourney.blogspot.com
ReplyDelete