NYX Love In Paris Eye Shadow Palette Mon Cherie Review

by - February 28, 2016

Hai semuanya~
Hari ini aku mau mereview eyeshadow palette NYX Love In Paris yang shade Mon Cherie. Eyeshadow ini terdiri dari sembilan warna dan kebanyakan warna yang natural sehingga bisa kamu gunakan sehari-hari.
NYX Love In Paris Eye Shadow Palette Mon Cherie

Packaging NYX Love In Paris ini terbuat dari plastik dan yang aku suka dibagian pembukanya ada desain pita yang timbul gitu, lucu banget!
NYX Love In Paris Eye Shadow Palette Mon Cherie

Eyeshadow palette ini sudah termasuk dual-ended applicator mini.
NYX Love In Paris Eye Shadow Palette Mon Cherie

Pada eyeshadow palette ini ada 8 warna yang mengandung shimmer dan 1 warna yang matte.
(Dari atas ke bawah: light brown, gold brown, dark brown (matte), purple pink, hijau lumut, soft beige, dark blue, ivory, gold)
NYX Love In Paris Eye Shadow Palette Mon Cherie
Hampir semua warna di palette ini sering aku gunakan kecuali warna purple pink, dark blue dan yang hijau karena aku lebih suka menggunakan eyeshadow dengan warna yang natural.

Contents/Isi: each 0.8gr | 0.028oz

Eyeshadow palette ini bisa kamu gunakan 18 bulan setelah dibuka.
NYX Love In Paris Eye Shadow Palette Mon Cherie

Ingredients: Talc, Magnesium Stearate, Dimethicone, Ethylhexyl Palmitate, Polybutene, Synthetic Wax, Mineral Oil / Paraffinum Liquidum / Huile Minérale, Methylparaben, Propylparaben. MAY CONTAIN / PEUT CONTENIR (+/-): Mica, Titanium Dioxide (CI 77891), Iron Oxides (CI 77499, 77491, 77492), Ultramarines (CI 77007), Manganese Violet (CI 77742), Ferric Ferrocyanide (CI 77510), Carmine (CI 75470), Black 2 (CI 77266)(nano), Yellow 5 Lake (CI 19140), Blue 1 Lake (CI 42090)

Seperti yang bisa kamu lihat swatch dibawah ini warna-warnanya cukup pigmented kecuali yang soft beige dan ivory, basicly pas di apply yang soft beige jadi putih gitu dan yang ivory cuma ada efek glittery aja. Biasanya aku gunakan sebagai base sebelum apply yang warna light brown dan dark brown.
Oh ya, eyeshadow yang mattenya bisa kamu gunakan to fill your eyebrows lho! Tinggal isi bagian alis menggunakan angled brush.

Dibawah ini aku menggunakan NYX Love In Paris untuk eyeshadow dan sebagai eyebrow powder:

From 1-5 I give it 3!
+ Cukup pigmented
+ 9 pretty eyeshadow colours
+ Cute packaging detail
+ Include small applicator
+ Very affordable
- 2 warna yang kurang pigmented

----------

Thanks for read~
See you on my next post <3
Dewi Yang

You May Also Like

0 comments