Hai semuanya~ Tanggal 19 September 2017 yang lalu aku di undang oleh Pantene untuk mampir ke Pantene Dome di The Space Senayan City. Dome? Yes, a dome was there and it’s freakin awesome with transparent wall and natural lighting. Terus Pantene Dome ini terakhir ada di sana hari itu doang, berasa ekslusif tau gak sih bisa masuk ke dalem domenya hari itu haha. Emang kayak gimana sih? Ini penampakannya:
Keren khan~ Pada event ini Pantene mengenalkan rangkaiannya yaitu Pantene P3K. Eits, bukan P3K yang biasa ada di belakang mobil, Tetapi ‘Pertolongan Pantene Pada Kerontokan’.
Ini dia isi dari Pantene P3K box. Pantene Pro-V Hair Fall Control dan Pantene Pro-V 3 Minute Miracle. Jujur, suka banget packagingnya yang looks luxurious dengan touch of gold.
Selain dome-nya yang menarik perhatian, kalian tau siapa yang turut hadir? Of course, Brand ambassador Pantene Indonesia, Raline Shah! She’s so gorgeous and such an inspiration.
Di event ini kita juga nonton proses shooting Raline di salah satu tempat di Jakarta yang panas dan berdebu. Tapi dia santai aja tuh because she knows her hair is strong dan kuat lawan polusi apapun dan dimanapun aktifitas yang dilakukannya. Keren banget!


Dengan kampanye #kuatlawanpolusi dan #kuatitucantik , Pantene memperkenalkan rangkaian ini bukan hanya untuk merawat rambut agar tetap sehat, tapi juga dapat melindungi rambut dari polusi karena partikelnya yang bahkan lebih kecil daripada rambut kita.
Melalui demo oleh Saint Tiu, Principal Scientist P&G Hair Care Asia Pasific, sudah dibuktikan Pantene dapat melindungi rambut dan mencegah kerontokan akibat debu dan polusi.
How awesome is that? Gak takut lagi deh rambut rusak karena aktifitas outdoor that can harm our beautiful hair.
Biar makin pede dan gak khawatir rambut rusak, aku juga cobain deh Pantene P3K Box ini. Box-nya bisa dibawa buat toiletries pas traveling lho! Aku suka banget wanginya dan Pantene 3 Minute Miracle ini seriously amazing. Rambut jadi halus seketika dan terutama bisa melindungi rambut kita dari polusi dan mencegah kerontokan.
Well, kalau kalian kuliah atau kerja di daerah Jakarta, tau banget dong polusinya kayak apa. You know what, bahkan rambut kita lebih rentan daripada kulit wajah. Awalnya gak percaya but that’s the fact. Pantesan kalau liburan pas lagi winter itu bukan cuma kulit muka yang kering, tapi rambut juga teksturnya ikut berubah. Bahkan ada yang bilang kalau keluar rumah pas musim dingin rambut gak boleh basah karena katanya nanti bisa patah. Well, that one I’ve never tried jadi gak tau bener apa nggak haha. Tapi teorinya sih bisa jadi beku dan patah gitu yah?
Adakah yang pernah mengalaminya? Comment di bawah ya~