Review Acwell Licorice pH Balancing Cleansing Toner

by - July 13, 2020

Produk yang satu ini juga terkenal dan jadi favorit banyak orang. Saking lakunya Cleansing Toner Acwell ini sering banget sold out dimana-mana. Satu toner ini berungsi untuk mengangkat sisa kotoran di kulit, debu polusi, makeup, dead skin, dan menyeimbangkan pH alami kulit kita dengan pH 5.5. Kandungan licorice root extract dapat menghidrasi dan menutrisi kulit, mencerahkan kulit kusam, dan meratakan warna kulit. Toner ini berfungsi juga sebagai antioksidan, anti-inflammatory, dan anti-bacterial. Banyak banget ya manfaatnya dalam satu produk.



 Tekstur dari toner ini seperti toner pada umumnya dengan warna bening. Wanginya kayak gak asing tapi aku gak tahu ini wangi apa haha. Smells good kok kayak toner dengan kandungan herbal gitu. Formulanya cepat meresap kedalam kulit dan sama sekali gak ada rasa lengket, kayak gak pake apapun di kulit senyaman itu. Yang aku punya ini isi 30ml mini size. Biasanya yang dijual full sizenya isi 150ml. Tenang aja harganya terjangkau kok jadi kalau mau cobain gak perlu mini sizenya, cus langsung beli yang gede haha. Toner ini bisa untuk semua jenis kulit termasuk yang sensitif jadi kalau gak ada bahan yang gak cocok sama kulit kamu harusnya akan fine aja di kulit selama pemakaian, malah bikin pori-pori jadi bersih!




Di kulitku yang oily toner Acwell ini sih oke banget guys. Ngontrol minyak di kulit tapi tetep ngunci kelembapan, gak bikin kulit kering. Karena kalau kulit kering yang ada kulit bakal makin berminyak lho. Kayaknya aku bakal repurchase toner ini kalau udah abis hehe. Biasanya aku pakai sehabis cuci muka dan dituangin ke kapas biar sisa kotoran dan kulit mati keangkat semua. Kalau mau langsung apply pakai tangan juga bisa kok. Super love.


You May Also Like

0 comments