Skin prep itu penting banget sebelum lanjut skin care routine atau makeup-an agar riasan lebih tahan lama dan flawless. Di post kali ini aku review Face Republic Pure Prep Trio setelah menggunakannya selama hampir sebulan. Rangkaian yang terdiri dari 3 produk ini sangat membantu aku untuk skin prep sehari-hari karena kandungannya melengkapi satu sama lain.
Kalau kalian sering nonton beauty video Korean youtuber atau di variety show kecantikan Korea, pasti sering menemukan skin prep dalam step skin care-nya. Memang aku pun awalnya tahu tentang ritual skin prep alias skin preparation dari nonton acara Korea. Terus aku suka banget drakor Touch. Tokoh utamanya Kim Bo Ra yang jadi Hye Na di drama Sky Castle. Ceritanya tentang dunia per-makeup artist-an. Dan di kasih liat juga gitu bagian skin prep sebelum makeup dan tiap klien tuh beda-beda produk yang dipakai. Menambah ilmu per-beauty-an apalagi kalau kamu masih pemula, walaupun dramanya gak terlalu banyak konflik yang bikin hati bergejolak haha.